Selasa, 19 Februari 2013

Sukses Menuju UN


                 





               Tak kurang dari dua bulan lagi, siswa kelas XII akan menempuh Ujian Nasional (UN) sebagai salah satu faktor penentu kelulusan. Untuk menghadapi UN tersebut, tentunya diperlukan persiapan matang dari siswa dibimbing oleh guru dan difasilitasi oleh sekolah. SMKN 2 Sukoharjo melakukan langkah-langkah khusus untuk menggembleng siswa kelas XII agar sukses menempuh UN.

 Persiapan menjelang UN telah dimulai jauh-jauh hari sebelumnya. Sejak bulan Oktober 2012 lalu diadakan jam pelajaran tambahan sebagai sarana pengayaan mata pelajaran yang diujikan secara nasional yaitu Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika dan Teori KejurUN. Pengayaan yang dilaksanakan setiap hari setelah jam pembelajaran biasa berakhir ini bertujUN untuk mengingat kembali materi-materi yang telah diajarkan, lebih memperdalam ilmu yang telah diterima selama kurang lebih 2,5 tahun terakhir. Kegiatan dalam pengayaan lebih ditekankan pada pembahasan soal-soal yang sering dijumpai pada soal-soal UN.
Untuk persiapan selanjutnya, SMKN 2 Sukoharjo menyelenggarakan Try Out I UN pada hari Senin, 28 Januari 2013 s.d Kamis 31 Januari 2013. Try Out yang diikuti oleh seluruh siswa kelas XII dari keenam program studi keahlian ini meliputi empat mapel yang akan diujikan secara nasional nantinya daalam 20 paket soal. Pada pelaksanaan Try Out ini, siswa dikondisikan layaknya sedang menghadapi UN yang sesungguhnya. Melalui Try Out ini siswa berlatih secara langsung dalam pengisian LJK, mengerjakan soal-soal secara mandiri dan juga mempersiapkan mental agar siap menempuh UN yang tentu situasinya berbeda dengan ulangan umum yang pernah dihadapi sebelumnya.Try Out yang dilaksanakan tanpa memungut biaya dan akan diselenggarakan dua kali lagi dengan soal tingkat Kabupaten ini nantinya akan dijadikan tolak ukur kemampuan siswa. Hasil yang diperoleh akan menjadi bahan evaluasi guru untuk menentukan langkah berikutnya yang akan dilakukan demi suksesnya UN. Hasil Try Out I ini diharapkan bisa memotivasi siswa untuk lebih meningkatkan belajar sehingga siswa memiliki bekal ilmu pengetahUN dan mental yang mumpuni untuk menempuh UN tahun pelajaran 2012/2013 sehingga mampu meraih hasil yang memuaskan.